logo pa nunukan   

MAHKAMAH AGUNG REPUBLIK INDONESIA                   

PENGADILAN AGAMA NUNUKAN

Komplek Perkantoran Vertikal, Jl. Ujang Dewa, Nunukan - Kalimantan Utara 77482
Telp : 0556-23939 | Email: info@pa-nunukan.go.id

×

Warning

Error loading component: com_icagenda, Component not found.

Written by Admin on . Hits: 84

Pengadilan Agama Nunukan Mengikuti Sosialisasi Petunjuk Teknis Pengangkatan PPPK Tahun Anggaran 2024 oleh Badan Urusan Administrasi Mahkamah Agung

Nunukan, 26 Agustus 2025. pa-nunukan.go.id

               Pengadilan Agama Nunukan mengikuti sosialisasi petunjuk teknis pengangkatan PPPK Mahkamah Agung tahun anggaran 2024 yang diadakan oleh Biro Kepegawaian dan Biro Keuangan Badan Urusan Administrasi Mahkamah Agung Republik Indonesia yang dilaksanaka secara daring/online melalui Platform Zoom Meeting sesuai surat Badan Urusan Administrasi nomor: 1234/BUA.3/UND.KU1.1/VIII/2024 tanggal 25 Agustus 2025 tentang Undangan Sosialisasi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja.

amd1

            Sosialisasi tersebut dihadiri oleh seluruh Unit Eselon I di Lingkungan Mahkamah Agung, seluruh Pengadilan Tingkat Banding dan Pengadilan Tingkat Pertama pada Empat Lingkungan Peradilan. Pada kegiatan ini, Pengadilan Agama Nunukan diwakili oleh Plt. Kasubag Kepegawaian, Organisasi, dan Tata Laksana, Bapak Fauzi Firdaus, A.Md. A.B., dan seluruh Pegawai Pemerintah Non Pegawai Negeri (PPNPN) Pengadilan Agama Nunukan. Bertempat di ruang Kesekretariatan dan dimulai pada pukul 10.30 WITA.

amd2

               Sosisalisasi dihadiri langsung oleh Kepala Biro Kepegawaian, Bapak Sahlanuddin, S.Ag., S.H., M.H., dan Kepala Biro Keuangan Bapak Edy Yuniadi, S.sos., M.M. Acara diawali oleh moderator dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Hymne Mahkamah Agung. Selanjutanya dilanjutkan dengan sambutan oleh Kepala Biro Kepegawaian sekaligus membuka acara sosialisasi tersebut dengan bacaan basmallah. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan selamat kepada seluruh PPNPN yang dalam waktu dekat akan diambil sumpahnya sebagai PPPK di lingkungan Mahkamah Agung yang jumlahnya mencapai 9.259 orang. Dalam kesempatan ini beliau akan berusaha semaksimal mungkin untuk pengelolaan kepegawaian secara profesional dan akuntabel untuk mendukung terwujudnya peradilan yang agung, khususnya untuk sekarang adalah PPPK anggaran tahun 2024. Selain itu, beliau berpesan kepada seluruh PPNPN yang akan menjadi PPPK, agar memiliki rasa tanggung jawab, etos kerja serta berdisiplin tinggi.

amd3

               Selanjutnya, sambutan disampaikan oleh Kepala Biro Keuangan Edy Yuniadi, S.sos., M.M. Dalam sambutannya, selain menyampaikan ucapan selamatnya serta menekankan untuk meningkatkan rasa syukur, beliau menambahkan dalam sistem keuangan terdapat istilah 4T, yaitu tepat waktu , tepat proses, tepat dokumen, tepat jumlah. Beliau juga menyampaikan pesan dari Kepala Biro Perencanaan Bapak H. Sahwan, S.H., M.H. yaitu bagi satuan kerja di lingkungan Mahkamah Agung telah dilarang mengangkat lagi PPNPN setelah pengangkatan PPPK anggaran tahun 2024, hingga nantinya akan terbit petunjuk teknis dan kebijakan pengangkatan tenaga outsourcing oleh pihak ketiga.

amd4

    Setelah beberapa sambutan selesai disampaikan, maka acara sosialisasi dimulai dengan materi time schedule pengangkatan PPPK yang terdiri dari jadwal pengunggahan Surat Keputusan Pengangkatan PPPK secara bertahap pada SIKEP Mahkamah Agung, Pengambilan sumpah/janji PPPK, dan pembuatan dilanjutkan dengan pengunggahan SPMT ke aplikasi SIKEP. Setelah itu materi tentang daftar penyetaraan jabatan pelaksana di lingkungan Mahkamah Agung dan badan peradilan yang berada di bawahnya, pelaksanaan tugas, pelanggaran dan hukuman disiplin, hak cuti, dan pembayaran gaji dan tunjangan serta kewajiban dan hak yang akan diperoleh PPPK.

amd5

               Kegiatan sosialisasi ini berjalan lancar dan berakhir pukul 11.50 WITA, setelah ditutup oleh moderator dengan pembacaan hamdalah. Dalam acara ini, begitu banyak informasi penting untuk diketahui oleh satuan kerja terkait pengangkatan PPPK. Hal tersebut tentunya dapat menambah semangat dan juga peningkatan kinerja bagi seluruh Aparatur Pengadilan terutama PPNPN yang akan diangkat menjadi PPPK di lingkungan Mahkamah Agung dan badan Peradilan yang berada di bawahnya. (frh_gmbz)

Informasi Perkara di Wilayah Pengadilan Tinggi Agama Kalimantan Utara

Hubungi Kami

PENGADILAN AGAMA NUNUKAN

Komplek Perkantoran Vertikal
Jalan Ujang Dewa, Nunukan Selatan
Nunukan- Kalimantan Utara 77482
Telp: 0556-23939
WhatsApp 081349145044
Waktu layanan:
Senin - Kamis
08.00 - 12.00 Wita
13.00 - 16.30 Wita
Jumat
08.00 - 11.30 Wita
13.00 - 17.00 Wita
Sabtu - Minggu & Hari Besar Nasional : Tutup